SENTANI, lpplrku.jayapurakab.go.id – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Jayapura kedatangan tamu dari Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya pada Rabu (2/2/2022).
Kehadiran Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya dalam rangka melakukan kunjungan studi banding. Terutama, dalam perkembangan dan pemaksimalan Informasi Komunikasi Publik (IKP).
Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, S.T., berterima kasih dan menyambut baik atas kunjungan Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya.
“Kami sampaikan terima kasih banyak kepada Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya bersama Kasubbid Media dan Ketua DWP pada Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya, yang telah berkunjung ke Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura. Pada prinsipnya, kami dari Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura siap berkolaborasi dan bekerja sama dalam kegiatan penyebarluasan informasi pembangunan,” ujar Gustaf Griapon ketika dikonfirmasi wartawan media online ini usai menerima kunjungan Diskominfo Kabupaten Puncak Jaya.
Kunjungan yang dipimpin oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya Massora, Kasubbid Media Bram Tandilolo dan Ketua DWP pada Diskominfo Kabupaten Puncak Jaya Ny. Sulbiah Massora ini langsung diterima oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura Gustaf Griapon, S.T., didampingi Sekretaris Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura Haslipa, S.E., dan Kepala Bidang IKP pada Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura Jini Wati.
Gustaf mengatakan, pihaknya mempunyai komitmen, bahwa Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura ini menjadi rumah bersama bagi siapa saja yang ingin bertukar pendapat dan belajar bersama.
“Jadi komitmen kami, bahwa Dinas Kominfo menjadi rumah bersama untuk siapa saja, yang ingin berkolaborasi dan bekerja sama dengan kami. Ada yang kurang, kami saling belajar dan kalau ada yang lebih kami saling berbagi. Sehingga, Papua ke depan akan lebih maju dari sisi penyebarluasan informasi pembangunan,” katanya.
“Walaupun di wilayah Pegunungan Papua, mereka juga tidak akan ketinggalan dalam hal penyebarluasan informasi dengan sarana-sarana yang bisa digaungkan, baik lewat radio, juga melalui streaming maupun portal-portal pemerintah seperti website masing-masing dinas, distrik, kampung dan website Dinas Kominfo itu sendiri,” imbuh Gustaf menambahkan.
Hal ini bisa dikerjasamakan dan saling belajar dengan baik antara Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura dengan Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya.
“Bagaimana cara mengemas konten-konten yang nanti akan ditampilkan. Pada prinsipnya, kami dari Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura siap bekerja sama dengan teman-teman Dinas Kominfo dari kabupaten/kota yang ada di Provinsi Papua,” katanya.
Ketika ditanya bentuk kerjasamanya, kata Kadis Gustaf, dalam pembuatan konten-konten dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Dinas Kominfo.
“Kerjasamanya lebih kepada konten dan peningkatan SDM. Yang mana, nantinya dari tindaklanjut ini, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya akan kembali melakukan pertemuan dengan staf dan SDM dari Dinas Kominfo Kabupaten Puncak Jaya akan dikirim ke Kabupaten Jayapura untuk datang belajar bersama-sama,” ungkapnya.
“Kami akan terus memberikan informasi bagi masyarakat, juga menjadi percontohan bagi daerah yang lain,” tukas Gustaf Griapon.