Kabupaten Jayapura Juara Favorit pada Ajang Penas 2023

Berita Daerah Perikanan

SENTANI, lpplrku.jayapurakab.go.id – Pemerintah Kabupaten Jayapura mendapat Juara Favorit pada ajang PENAS (Pekan Nasional) Petani Nelayan Indonesia yang berlansgung di Padang, Sumatera Barat Bulan Juni lalu.

Sekretaris Daerah Kabupaten Jayapura, Dr. Hana Salomina Hikoyabi, S.Pd., M.KP, mengatakan dalam Apel Pagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Jayapura, yang berlangsung di Lapangan Upacara Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah, Sentani, (Senin/14/08/2023).

Pemerintah Kabupaten Jayapura menerima Piala dari Tim PENAS Kabupaten Jayapura, yang memenangkan beberapa kategori lomba, termasuk mendapat juara favorit.

“Penyerahan piala-piala waktu PENAS, ada juara favorit, juara buat pentolan dari bahan dasar ikan, dan lain-lainnya,” ucapnya.

Selain itu, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Jayapura, Rudi Saragih menyampaikan bahwa ada 6 kategori lomba yang diikuti di PENAS, Sumatera Barat.

“Jadi enam (6) kategori lomba di ajang PENAS kemarin, TPL teladan ada 2 orang, Olahan Mie Sagu, dan juara stand,” ucapnya.

“Yang mengikuti kegiatan di sana, kami ada 111 orang peserta dan Kabupaten Jayapura, masuk sebagai juara Terfavorit,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *